2020 Gender Equality and Equity with Mubadalah Concept and It's Implementation in Islamic Education
Judul | ADDIN; Media Dialekta Ilmu Islam |
---|---|
Seri | Vol 14, No 2 (2020) |
Tahun terbit | 2020 |
Nama Jurnal | : | ADDIN; Media Dialekta Ilmu Islam |
Seri | : | Vol 14, No 2 (2020) |
Tahun | : | 2020 |
Judul Tulisan | : | Gender Equality and Equity with Mubadalah Concept and Its Implementation in Islamic Education |
Penulis | : | Wilis Werdiningsih, Ahmad Natsir |
Abstrak
Kajian kesetaraan gender menjadi kajian yang menarik untuk dibahas dalam kehidupan manusia. Gender mengkaji tentang peran perempuan dan laki-laki yang beragam dalam kehidupan masyarakat. Konsep mubadalah merupakan salah satu kajian baru dalam kesetaraan gender. Mubadalah adalah cara pandang yang melihat dua relasi, yakni laki-laki dan perempuan, di mana keduanya samasama berpikir sebagai manusia yang bermartabat untuk dapat mengambil manfaat dari segala aspek dalam kehidupan demi kebaikan keduanya. Pendidikan menjadi sarana penting dalam mendidik manusia yang berilmu dan berakhlak mulia. Pendidikan berwawasan gender menjadi fondasi dalam mencetak generasi muda yang responsif gender. Penelitian ini bertujuan mengkaji lebih mendalam tentang konsep mubadalah serta implementasinya dalam pendidikan Islam. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan jenis library research. Data diperoleh dari berbagai sumber yang relevan tentang konsep mubadalah dan pendidikan Islam. Hasil menunjukkan bahwa konsep mubadalah merupakan salah satu konsep tentang kesetaraan gender yang dapat dijadikan sebagai rujukan pemahaman tentang kesetaraan dan keadilan gender yang berupaya untuk melihat perempuan dan laki-laki sebagai hamba Allah swt. yang menjadi subjek dari teks-teks dalam Al-Qur’an sekaligus dalam penafsirannya. Pendidikan dalam perspektif Islam menjadi wadah dalam mengajarkan kesetaraan gender melalui desain komponen pendidikan yang responsif gender.
Keywords: Konsep Mubadalah, Kesetaraan Gender, Pendidikan Islam.
Abstract
Gender equality study is the study that will continously be discussed in human life. The study of gender examines the diverse roles of women and men in community life. The concept of mubadalah is of the new studies in gender equality. The concept of mubadalah is way of looking at two relations, namely man and woman, in which both of them as dignified human beings who are able to take advantages of all aspects of life for their good. Education is an important means of educating people who are knowledgeable and have noble character. Gender-based education is the foundation in creating a gender responsive young generation. This study aims to examine more deeply the concept of mubadalah and its implementation in Islamic education. This study used qualitative approach and the type of this research is library research. Data were obtained from various sources relate to the concept of mubadalah and Islamic education. The results show that the concept of mubadalah is one of the concepts of gender equality which can be used as a reference for understanding gender equality and equity that seeks to see women and men as servants of Allah swt. which is the subject of the texts in Al-Qur’an as well as in their interpretation. Education in an Islamic perspective becomes a forum for teaching gender equality through the design of a gender responsive education component.
Keywords: Mubadalah Concept; Gender Equality; Islamic Education
Untuk membaca penuh artikel ini silahkan klik tautan berikut: http://dx.doi.org/10.21043/addin.v14i2.7179